Buka Turnamen Basket 3X3 SMP-SMA Kota Makassar, Ketua TP PKK Indira Yusuf Ismail Bakar Semangat Peserta

    Buka Turnamen Basket 3X3 SMP-SMA Kota Makassar, Ketua TP PKK Indira Yusuf Ismail Bakar Semangat Peserta

    MAKASSAR - Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kota Makassar Indira Yusuf Ismail hadir membuka turnamen 3×3 Teeneger Nipah Park yang digelar di Arena Basket Second Floor Nipah Mall, Jumat (23/06/2023).

    Sebanyak 60 Tim Basket 3×3 putra putri dari tingkat SMP dan SMA berlaga dalam pertandingan ini. Turnamen digelar selama tiga hari hingga 25 Juni mendatang.

    Turnamen 3×3 Teeneger Nipah Park merupakan salah satu program kerja Perbasi Kota Makassar yang bekerja sama dengan Pihak Nipah serta didukung penuh oleh KONI Makassar dan Dispora Makassar.

    Dalam sambutannya, Indira menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan turnamen kedua yang telah dilaksanakan selama tahun 2023. Dia pun mengapresiasi pengurus Perbasi Kota Makassar dan panitia acara.

    “Ini adalah kali kedua saya menghadiri selama tahun ini. Tentunya apresiasi sangat tinggi kepada seluruh pengurus dan panitia atas adanya event seperti ini, ” katanya.

    Indira lantas memotivasi para peserta yang hadir bahwa turnamen ini bukan hanya sekedar pertandingan memperebutkan juara. Namun sekaligus sebagai ajang evaluasi untuk melihat potensi calon atlet basket Kota Makassar.

    “Tentunya ini juga menjadi ajang untuk mengevaluasi dan memilih patriot-patriot basket kita, ” ucapnya.

    Tak lupa, Ketua TP PKK Kota Makassar ini juga menyampaikan rencana pembangunan sarana dan prasarana olahraga guna menunjang pengembangan atlet basket di Kota Makassar.

    “Doakan Insya Allah lapangan yang akan kita bangun segera selesai dan rampung tahun ini, sehingga bisa melakukan pertandingan di lapangan yang bertaraf internasional, ” harapnya.

    Dalam kesempatan itu, Indira turut membakar semangat para peserta turnamen. Usai membuka acara secara resmi, Indira lalu bersorak kepada peserta yang langsung dibalas sorakan dan tepuk tangan meriah oleh peserta.

    “Salam olahraga, salam olahraga, basket itu keren, ” sorak Indira. 

    Terakhir, pembukaan turnamen ditutup dengan penyerahan penghargaan secara langsung dari Indira kepada tim basket Kota Makassar yang telah meraih medali emas pada ajang kompetisi olahraga Kejuaraan Daerah (KEJURDA) antar Pelajar Daerah Tingkat Sulawesi Selatan.(***)

    makassar sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Presiden Jokowi Bakal Hadiri Rakernas APEKSI...

    Artikel Berikutnya

    Bersama Wawali, Danny Pomantoi Bertekad...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    DWP Bakamla RI Raih Juara 1 di Lomba Musik Kolintang Piala Presiden
    Komnas Perempuan Apresiasi Kinerja Polda NTB dalam Penanganan Kasus Kekerasan Seksual IWAS
    TNI Perkuat Peran Strategis Untuk Mendukung Misi Perdamaian PBB

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll